INIPOHUWATO.ID – Beberapa hari kebelakang wilayah Kabupaten Pohuwato diguyur hujan dengan intensitas tinggi. Hal tersebut mengakibatkan sungai di beberada wilayah khususnya dikecamatan paguat meluap yang mengakibatkan putusnya jembatan penghubung utama Penguat – Dengilo. Senin (27/01/25).
Bukan hanya itu saja, salah satu rumah warga di soginti, milik Hamsah Mangga (62), yang berlokasi di pingiran sungai terancam roboh, disebabkan derasnya aliran air sungai yang mengakibatkan abrasi.
Hal ini mendapatkan perhatian langsung dari ketua DPRD Kabupaten Pohuwato, Beni Nento. Diketahui juga dirinya sebelumya telah melihat kondisi dari jembatan yang ambruk yang berada di Desa Soginti.
Saat diwawancarai, Ketua DPRD tersebut menyampaikan bahwa pihaknya akan berkoordinasi dengan Pemda Pohuwato untuk mencarikan solusi bagi rumah warga yang terancam roboh.
“Ini harus ada penanganan segera dari Pemda khususnya dinas teknis. Kita akan dorong agar segera ada solusi karena ini menyangkut keselamatan warga. Mereka tidak tenang,” ungkap Beni.
Menurut Beni, setelah melihat kondisi dan berdiskusi dengan Camat Paguat untuk sementara Dua keluarga ini akan direlokasi ke perumahan guru yang tidak jauh dari tempat tersebut.
“Alhamdulilah solusi sementara akan direlokasi ke perumahan guru dan mereka mau untuk direlokasi sambil menunggu langkah dari pemerintah daerah,” ungkap Beni
Sementara itu, Camat Paguat, Ikbal Mbuinga menyampaikan terimakasih atas perhatian pihak DPRD atas kondisi yang dialami oleh warga Desa Soginti.
“Saya atasa nama masyarakat Paguat mengucapkan terima kasih atas respon positif dari Lembaga DPRD Pohuwato. Mudah-mudahan akan ada solusi terbaik bagi warga,” ungkap Ikbal Mbuinga.